Sunday 29 May 2016

Tuban Rabbit Lover Gathering.






Semua teman-teman kita yang mempunyai kelinci sudah pasti diawali dengan kecintaan kita terhadap kelinci. Karena kita terlalu suka, memelihara kelinci satu atau dua ekor biasanya tidaklah cukup untuk memuaskan hobi kita. Dan Lambat laun koleksi kitapun semakin banyak, sehingga pola pikir kita yang semula hanya ingin memelihara untuk kesenangan akan berubah menjadi bagaimana supaya hobi kita ini juga bisa menghasilkan dengan cara berternak.


Namun, dalam proses ini, banyak breeder/peternak yang selalu putus asa ditengah jalan. Di antaranya bisa karena banyak sebab, dan salah satu faktor penyebab utama biasanya dalam hal sulitnya pemasaran. Jika kita berjuang sendiri, tentu hal ini akan sulit dan kurang maximal.  Namun dengan membentuk satu kesatuan antar peternak kelinci didaerah tuban, seperti berbincang bersama, menyatukan ide dan gagasan, bukan tidak mungkin kita mempunyai secercah harapan dalam mengatasi permasalahan yang ada.

Oleh karena itu, di sini saya memberikan wacana yang bisa menjadi solusi bagi kita semua.

" Tuban Rabbit Lover Gathering "
Tema ini kyknya cocok untuk memajukan perkelincian kab Tuban. Dengan terbentuknya kelompok yg bisa terorganisir dengan baik, di Harapkan bisa menjadi wadah untuk menyalurkan aspirasi dan mengatur regulasi perkelincian dituban. Di antaranya termasuk edukasi tentang kelinci nusantara, strategi pemasaran, Strategi Sosialisasi maupun pengadaan Pengadaan even Kontes.

Jangan terlalu mengharapkan orang atau daerah lain untuk membuat kemajuan, karena yang mampu melakukannya adalah diri kita sendiri dengan kemauan yang tinggi.

Dengan wacana yang saya berikan ini, mudah2an bisa terbentuk maximal pada awal tahun 2017 Mendatang. Bagi teman-teman yang mempunyai respon positif tentang wacana ini, Silahkan invit WA 0899-8110-975, dan mintalah kpd kami untuk kami masukkan dalam grup WA "Tuban Rabbit Lover Gathering".

Kami sangat memerlukan penggiat-penggiat dan seseorang yang mempunyai dedikasi tinggi terhadap kemajuan perkelincian Tuban.

Syarat Wajib: 1. Domisili kab Tuban. 2. Pemelihara/ Ingin Fokus pd Kelinci Hias/ Ras (Bukan Lokal/ pedaging)... thnx

Tentang Kami:
Ardya Rabbitry adalah nama peternakan kami. Kami sendiri adalah seorang penghobi dalam perkelincian, dan tidak semata-mata berternak demi mata pencaharian, namun lebih karena kami melakukannya karena kami senang. Namun alangkah baiknya dari kesenangan ini, kita juga bisa menghasilkan. Seperti kata pepatah: tidak ada perkerjaan yang lebih baik kecuali berasal dari Hobi kita sendiri.

Kami adalah putra daerah asli Tuban. Kami mempunyai kandang peternakan di Kab Tuban yakni di Palang dan Kota Malang. Sebagai admin Blog ini, kami berdomisili di Kota Malang. Dan di Kota ini yang nota bene adalah pusatnya perkelincian Jawa Timur, kami lebih Fokus dalam mengembangkan kelinci Hias seperti Kelinci REX, Fuzzy Lop dan Holland Lop. Kami sendiri ingin supaya perkelincian Kab Tuban juga mampu bersaing sama seperti dikota Malang.

Untuk mengetahui sejauh mana hasil breeding kami, biasanya kami lakukan dengan menghadiri Even Kontes Nasional. Dalam Kontes nasional ini, kami cukup senang karena bisa bersilahturahmi dengan breeder2 seluruh Indonesia. Kami bisa Sharing, dan menimba banyak ilmu tentang belajar kualitas kelinci.

Kami juga merupakan Anggota Rexer Malang. Dalam kelompok ini, kami mempunyai visi bersama untuk memajukan kualitas kelinci rex sehingga layak dalam mengikuti even-even kontes nasional.  Di samping itu, Kami juga berusaha membangun Malang sebagai barometernya kelinci Rex berkualitas.


Wednesday 18 May 2016

Jual Kelinci Hias di Tuban, Ready Anakan Fuzzy Lop


Anakan Fuzzy Lop
Buck
IDR 150-200rb
lebih lanjut hub
(update : Maaf Sementara Sudah Tidak Jualan Lagi)
 
Kelinci Jenis Fuzzy Lop adalah kelinci asli ras Indonesia. Namun begitu, jenis kelinci ini belum diakui oleh dunia. Jenis kelinci ini juga masih masuk dalam jenis kelinci yang dilombakan pada even kontes kelinci Nasional. Kelinci jenis ini sebenarnya adalah salah satu pesaing kelinci Holland Lop yang kelas harga pasarnya masih sangat murah dan sangat terjangkau. Banyak pecinta kelinci pemula yang banting arah ke Fuzzy Lop jika belum sanggup untuk membeli Holland Lop. Kelinci Holland Lop memang paling populer diantara jenis kelinci Holland Lop yang lain. Tidak heran jika harganya masih melonjak tinggi dipasaran.

Untuk bisa lebih mengangkat jenis kelinci kita sendiri ini, kita harus sering-sering datangin kontes. Segera siapkan kelinci anda dengan perawatan yang semaksimal mungkin. Terakhir kali lomba di Jogja kemarin peserta lomba sudah cukup banyak. Yuk kita pertahankan supaya kelinci Fuzzy lop ini tetap ramai di ajang kontes.


 Oya,,saya tegaskan sekali lagi bahwa kami mempunyai kandang di 2 tempat, yakni di Tuban dan di Kota Malang. Untuk jenis Fuzzy lop ini masih kami kembangkan di Kota Malang, Sehingga untuk memesan kelinci ini anda harus request dulu untuk didatangkan di Tuban. Kami juga bisa mengirim keluar kota yang lain dengan menggunakan jasa kereta Api dengan ongkir rata-rata sebesar 100ribu.
Sekian dulu, Caw....


Wednesday 11 May 2016

Jual Kelinci Hias Fuzzy Lop di Tuban, Bojonegoro, Lamongan

Kami adalah Peternak kelinci hias dan juga pedaging.
Kami mempunyai 2 lokasi kandang yakni di Kota Tuban, tepatnya di Ds Gesikharjo kecamatan Palang dan Kota Malang. Di Kandang Kota malang, kami benar-benar fokus dalam Jenis kelinci hias. Dan di Kandang Tuban sementara ini masih fokus dalam ternak kelinci FG dan Bligon. Ke depan mungkin akan kami tambah dengan koleksi jenis Rex atau beberapa orang kadang mengenalnya dengan jenis kelinci bulu karpet.


Saat ini yang kami tawarkan adalah :
Anakan Fuzzy Lop
Next week ready for adopt..
Open Booking..
IDR 150-200rb
lebih lanjut hub
(update : Maaf Sementara Sudah Tidak Jualan Lagi)

Siap COD di Tuban Kota jika transaksi sudah Deal.
Kelinci fuzzy lop ini masih berada di Malang. Bisa kami bawa ke Tuban sewaktu2 jika ada pesanan.

Jual kelinci hias Holland Lop di Tuban

Anda tertarik dengan jenis kelinci hias Holland Lop?
Bingung mencari-cari kelinci holland lop di kota Tuban?
Jangan Bingung-bingung lagi, karena pada bulan ini beberapa ekor Kelinci Holland Lop kami sudah ada stock yang siap jual.
Berikut data spesifikasi sesuai yang kami tawarkan.

Jenis: Kelinci Holland Lop..
warna Broken Tort
Jenkel Jantan
For Sale
IDR 900.000,-
DOB 12 Maret 2016 (2bulan)
Lebih Lanjut hub
(update : Maaf Sementara Sudah Tidak Jualan Lagi)
Saat ini kelinci ini masih berada di kandang Malang, Namun begitu kami selalu siap kapan saja mengantarnya langsung ke Tuban. Kami memang Punya Kandang di Dua tempat yakni di Palang-Tuban dan Kota Malang.

Sunday 8 May 2016

Kontes Kelinci Nasional Sukses digelar di Jogja pada Bulan Maret 2016 lalu


Yah karena kesibukkan, Admin lagi-lagi telat nulis artikel terbarunya. Yah tidak apa-apalah telat, daripada tidak kasih info sama sekali, hehe.

Oke, Walaupun sudah 2 bulan berlalu semenjak di adakannya Kontes Kelinci Nasional di Jogja saya kira informasi ini juga wajib kita share pada kalian semua. Kontes kelinci ini digelar dengan Tema Eco Rabbit Contest Jogja 2016. Di Gelar pada tanggal 6 Maret 2016 namun sehari sebelumnya juga digelar sarasehan tentang edukasi dunia perkelincian. Alhamdulillah bisa dibilang Acara ini tergolong sangat sukses. Terimakasih banyak deh buat teman-teman panita jogja, sering-sering aja di adain lomba kayak gini.

Kontes ini berlangsung pada pukul 09.00 Wib dan baru berakhir kurang lebih pada jam 21.00 Wib. Terhitung 12 jam lamanya pada gelaran kontes kali ini. Hal ini menunjukkan bahwa peserta yang datang kali ini sudah pasti amatlah banyak. Setiap tahun memang antusias para pecinta kelinci selalu bertambah dan hal ini sangat positif dalam dunia perkelincian kita.


Nah kalau gambar di atas ini adalah moment dimana penjurian sedang berlangsung. Ibu Juri yang cantik ini namanya Bu Ari Wardhani. Biar cewek, tapi jangan salah guys, tangannya dah terampil banget dan sangat lihai dalam menilai kelinci. Bu Ari ni juga merupakan juri kelinci satu-satunya di indonesia yang registered ARBA lo guys. Beliau juga sudah sering diundang oleh negara tetangga untuk membantu penjurian kontes kelinci disana.

Biasanya kontes kelinci nasional juga mendatangkan juri dari Amerika. Kalau seperti ini, biasanya kontesnya sudah dinamakan Kontes ARBA atau bisa dibilang kontes kelinci paling Elit yang ada didunia perkelincian. Jadi jika kelinci anda bisa juara dalam kontes ini, sudah tentu anda jadi breeder kelinci terkemuka di indonesia guys.


Nah kalau gambar di atas, adalah foto dokumentasi Admin bersama tim Rexer Malang setelah pulang dari kontes. Alhamdulillah kelinci rex yang kita bawa sudah mendapat nilai yang cukup bagus dengan menyabet Title Best of Variety. Admin sekarang memang lagi fokus menggeluti kelinci jenis Rex dan masih ingin berjuang untuk bisa menelurkan kelinci-kelinci rex yang bisa layak dalam perlombaan. Yah walau Admin orang asli Tuban, tapi selama ini admin berdomisili di kota malang, dan masih rutin paling tidak sebulan sekali berkunjung di kandang tuban. Walau dunia perkelincian Tuban masih gak seramai di Malang, Admin sih masih berharap supaya tunas-tunas muda calon breeder hias dari Tuban juga bisa bermunculan dan mampu mengikuti lomba nasional.


Jika anda butuh bantuan Admin dalam belajar kelinci, Hubungi aja WA kami di WA 0899-8110-975 / atau BB 2AFA13A1.

FB : https://www.facebook.com/JualKelincidiTuban/
      : https://www.facebook.com/peternakkelincidimalang/

Instagram: @ternakkelinci

Kontes Kelinci Indonesia


Siapa sih yang gak suka sama kelinci. Nah bagi kalian yang suka dengan keimutan dan kelucuan kelinci, gak usah khawatir deh untuk ngembangin hobi kalian. Mungkin banyak dari kalian yang belum mendengar adanya kontes kelinci. Mungkin yang sering kita dengar pasti yang sering diadain kontes itu hanya burung atau kucing. Nah oleh karena itulah disini saya coba share sekaligus mengenalkan adanya kontes kelinci yang sudah rutin digelar di indonesia.

"Jika kontes kelinci sudah rutin diadakan, lalu kenapa sih tidak banyak teman-teman yang mendengarnya?" yups, inilah realita yang ada, maka saya akan coba berikan alasannya. Kontes kelinci ini sebarnya sudah rutin diadakan mulai tahun 2010-an (saya kurang tahu persisnya, mungkin sebelum ini juga sudah terdapat kontes). Nah kenapa kok diantara kita jarang banget yang mendengarnya, itu karena kontes kelinci yang digelar ini bukan sembarang kontes. Kontes kelinci yang rutin digelar ini adalah kontes tingkat Nasional. Saat ini hanya wilayah-wilayah tertentu di jawa barat/ jakarta dan jawa tengah saja yang sudah menggelarnya. Untuk area jawa timur sendiri, masih menjadi agenda tersendiri bagi komunitas breeder jawa timur.

Karena kontesnya tergolong jauh sekali dari daerah kita, sudah sewajarnya jika hanya sedikit orang yang mendengarnya. Hanya orang-orang tertentu saja atau yang benar-benar tergila-gila dengan kelinci saja yang biasanya rela  jauh-jauh mendatangi kontes ini. (Termasuk saya..haha).

"Lalu mengapa dijawa timur tidak digelar kontes?" hem ternyata menggelar kontes kelinci benar-benar tidak simpel seperti menggelar kontes binatang peliharaan yang lain. Kontes kelinci yang digelar ini harus benar-benar mengikuti aturan-aturan penilaian sesuai dengan pedoman penilaian yang telah dibuat oleh ARBA (Asosiasi Peternak Kelinci Amerika). Karena jika maen kualitas kelinci, sudah pasti kita harus mematuhi aturan ini.

Setiap Ras kelinci murni yang beredar di indonesia ini adalah jenis ras yang sudah diakui dunia, dan ARBA adalah salah satu yang bisa membuat hak Paten dalam penemuan ras kelici didunia. So pasti, jika anda ingin mengetahui mana yang jenis kelinci ras murni dan bukan, sudah pasti anda harus mengetahui spesifikasi-spesifikasi kelinci anda sesuai dengan kaidah baku yang ditetapkan oleh ARBA dalam buku SOP-nya (Standart of Perfection). Jadi lomba kelinci benar-benar tidak bisa dinilai secara sembarangan ya guys,,!

Untuk mengikuti kabar terbaru jika akan diadakan Lomba anda bisa mengikuti berita dari kami disini ya guys! https://www.facebook.com/JualKelincidiTuban